Sabtu, 30 April 2011



MENJADI LEBIH SUKSES
Setiap orang dalam hidupnya pasti ingin sukses, tapi apa yang terjadi kegagalan dan kegagalan yang terus terjadi, pada saat melihat orang disekelilingnyansemakin kecut hati, karena setiap orang yang dilihatnya selalu behasil dan sukses dalam menjalankan setiap usaha, jadi dimana letak kegagalan kita.
Coba perhatikan baik-baik, apakah teman-teman kita yang sukses tadi melakukan upaya, usaha sekeras, seulet dan setangguh mereka yang gagal ?, perhatikan betul-betul apakah mereka melakukannya dengan semalam, pasti tidak. Sukses atau gagal kita sendiri yang menentukan bukan orang lain dan lingkungan dan orang lain. Sudah hukum alam kalau kita melakukan terus menerus dengan penuh keuletan dan kerja keras pasti hasilnya akan berbeda dengan mereka yang melakukan hanya sekedar melakukan.
Jadi jika anda ingin sukses ada sebuah kunci yang harus anda miliki begini kuncinya: Sukses itu bukan terjadi dalam waktu sehari atau semalam, tetapi sukses terjadi dari sukses-sukses kecil yang anda lakukan terus menerus sehingga menjadi sebuah karya yang besar, dan yang harus diingat sukses bukanlah akhir dari sebuah perjalanan tetapi ia sebuah terminal sementara yang termasuk dalam proses perjalanan Anda, sudah menjadi keharusan dimana anda terus melanjutkan perjalanan tersebut agar sampai pada pemberhentian terakhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar